ANALISIS EFISIENSI PEMANFAATAN KOMBINASI PERALATAN PADA PEMBANGUNAN JALAN SIRTU DALAM KOTA TIAKUR(Study Kasus Kota Tiakur Kabupaten Maluku Barat Daya)

Penulis

  • Elsky Fridolin Syaranamual Universitas Kristen Indonesia Paulus Penulis
  • Melly Lukman Universitas Kristen Indonesia Paulus Penulis
  • Rais Rachman Universitas Kristen Indonesia Paulus Penulis

Abstrak

Analisis Efisiensi Pemanfaatan Kombinasi Peralatan Pada Pembangunan Jalan Sirtu Dalam Kota Tiakur ( dibimbing oleh Melly Lukman dan Rais Rachman). Penggunaan alat berat pada pekerjaan pembangunan jalan sirtu dapat mempersingkat waktu pelaksanaan, tetapi dibutuhkan pemilihan alat berat yang tepat sesuai item pekerjaan yang dikerjakan dan lokasi kegiatan. Ketidakselarasan dalam kombinasi alat berat sesuai dengan kapasitas dan jumlah alat akan menyebabkan ada alat yang tidak bekerja atau dan berhenti berproduksi. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis produktivitas aktual, siklus waktu dan keselarasan alat berat excavator, dump truck, motor grader dan vibrator roller dalam menyelesaikan pekerjaan Pembangunan Jalan Sirtu Dalam Kota Tiakur Kabupaten Maluku Barat Daya. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif. Hasil analisis produktivitas alat berat pada pekerjaan timbunan pilihan dengan volume 15.840 m3, jumlah excavator yang dibutuhkan adalah 1 unit, produktivitas perjam sebesar 126,41 m3 dan 1.1011,28 m3/hari, dengan waktu penyelesaian pekerjaan 16 hari. Jumlah dump truck yang dibutuhkan adalah 14 unit, produktivitas perjam sebesar 9,58 m3/jam dan 76,64 m3/hari, dengan waktu penyelesaian pekerjaan 16 hari. Jumlah motor grader yang dibutuhkan adalah 1 unit, produktivitas perjam sebesar 752,13 m3/jam dan 6.017,04 m3/hari, dengan waktu penyelesaian pekerjaan 21 hari. Jumlah vibrator roller yang dibutuhkan adalah 1 unit, produktivitas perjam sebesar 95,08 m3/jam dan 760,66 m3/hari, dengan waktu penyelesaian pekerjaan 21 hari. Produktivitas excavator,  motor grader dan vibrator roler memiliki tingkat produktivitas sesuai dengan hasil analisis, hanya dump truck yang jumlahnya masih kurang 6 unit, sehingga menyebabkan ketidakselarasan produktivitas harian antara excavator dan dump truck.

Diterbitkan

2023-04-15

Cara Mengutip

ANALISIS EFISIENSI PEMANFAATAN KOMBINASI PERALATAN PADA PEMBANGUNAN JALAN SIRTU DALAM KOTA TIAKUR(Study Kasus Kota Tiakur Kabupaten Maluku Barat Daya). (2023). Paulus Civil Engineering Research, 3(1), 40-48. https://ojs.ukipaulus.ac.id/index.php/pcer/article/view/708

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 > >>