Analisis Kerusakan Jalan dan Penanganan Pada Ruas Jalan Sullukan – Tandung Kabupaten Toraja Utara

Penulis

  • Valentino Tandiongan Universitas Kristen Indonesia Paulus Penulis
  • Benyamin Tanan Universitas Kristen Indonesia Paulus Penulis
  • Monalisa Bumbungan Universitas Kristen Indonesia Paulus Penulis

DOI:

https://doi.org/10.52722/fqtkmr85

Kata Kunci:

Kerusakan Jalan, Metode PCI, dan Penanganan

Abstrak

Penelitian ini dilakukan pada ruas jalan Sullukan – Tandung Kabupaten Toraja Utara dengan total sepanjang 1 km dengan lebar jalan 3 m, ruas jalan tersebut dibagi sebanyak 10 segmen. Tujuan penelitian adalah untuk mengidentifikasi dan menganalisis tingkat kerusakan serta cara penanganan. Metode penelitian ini dengan melakukakn pengukuran untuk setiap jenis kerusakan, dan menghitung volume lalu lintas kendaraan. Cara menganalisis tingkat kerusakan dengan menggunakan metode PCI dan penanganan kerusakan mengacu pada metode bina marga. Hasil penelitian ini dengan menggunakan metode PCI sebesar 58,4 % dengan kategori baik (Good). Penanganan jenis kerusakan pada ruas jalan Sullukan – Tandung Kabupaten Toraja Utara seperti : Laburan Aspal (BURAS), Lapis tipis aspal pasir (LATASIR), Lapisan aspal satu lapis (BURTU), Laburan batu dua lapis (BURDA) dan perbaikan tebal lapis perkerasan jalan pada segmen yang mengalami rusak parah.

Unduhan

Data unduhan tidak tersedia.

Unduhan

Diterbitkan

2024-01-25

Cara Mengutip

[1]
V. . Tandiongan, B. Tanan, and M. Bumbungan, “Analisis Kerusakan Jalan dan Penanganan Pada Ruas Jalan Sullukan – Tandung Kabupaten Toraja Utara”, PCEJ, vol. 5, no. 2, pp. 239–247, Jan. 2024, doi: 10.52722/fqtkmr85.