Tinjauan Kriminologi Terhadap Perjudian Di Kabupaten Tana Toraja

  • Agus Salim Universitas Kristen Indonesia Paulus
Kata Kunci: Perjudian;, Kriminologi;, Kabupaten Tana Toraja;

Abstrak

Penelitian ini berfokus pada kriminologi terhadap perjudian di Kabupaten Tana Toraja yang mana mengganggu ketentraman masyarakat sehingga membutuhkan penanggulangan dengan secepat sebab apabila kejahatan yang ada dalam masyarakat ini dibiarkan berlarut-larut akan menimbulkan ekses negatif yang menyebar dalam masyarakat terutama terhadap generasi muda sebagfai generasi penerus dan harapan bangsa serta harapan negara. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor terjadinya perjudian dan untuk mengetahui penaganan oleh penegak hukum terhadap perjudian serta untuk mengetahui upaya-upaya yang dilakukan untuk mencegah terjadinya perjudian di Kabupaten Tana Toraja. Metode yang digunakan adalah  metode deskriptif. Hasil yang di peroleh dari penelitian ini yaitu dalam faktor terjadinya penjudian di Kabupaten Tana Toraja disebabkan karena kurang tegasnya wibawa aparat Kepolisian di mata para penjudi. Sedangkan penanganan oleh penegak hukum terhadap perjudian di Kabupaten Tana Toraja dilakukan secara terpadu baik dilakukan oleh pihak Polres, Kejaksaan dan Pengadilan. Upaya yang dilakukan untuk mencegah terjadinya perjudian di Tana Toraja menggunakan cara preventif dan represif.

Diterbitkan
2019-09-16